Plh Kadis Pendidikan Dayah Aceh Kunjungi Dayah Babul Muqarramah A’la Nurillah Darussalam

Pendidikan4 views

BANDAPOS | Pelaksana Harian (Plh) Kepala Dinas Pendidikan Dayah Aceh, Muhsin, melakukan kunjungan ke Dayah Babul Muqarramah A’la Nurillah Darussalam di Blang Meurandeh, Kecamatan Beutong Ateuh, Kabupaten Nagan Raya, Sabtu (31/1/2026).

Dayah yang dipimpin Tgk Malikul Aziz ini terletak di wilayah pedalaman yang cukup jauh dari pusat pemerintahan kabupaten. Kunjungan tersebut merupakan bagian dari upaya Dinas Pendidikan Dayah Aceh untuk memastikan pembinaan dan perhatian pemerintah tetap menjangkau seluruh lembaga pendidikan keagamaan, termasuk yang berada di daerah terpencil.

Dalam kunjungan itu, Muhsin berdialog dengan pimpinan dayah dan santri, meninjau kondisi sarana dan prasarana, serta menampung aspirasi terkait pengembangan dayah. Ia menyampaikan komitmen pemerintah Aceh untuk terus memperkuat peran dayah sebagai pusat pendidikan, dakwah, dan pembinaan akhlak masyarakat.

“Dayah memiliki posisi strategis dalam menjaga nilai-nilai keislaman dan kebudayaan Aceh. Pemerintah berkewajiban hadir dan mendukung keberlanjutan pendidikan dayah, termasuk di wilayah pedalaman,” kata Muhsin.

Selain melakukan silaturahmi, Plh Kadis Pendidikan Dayah Aceh juga menyerahkan bantuan kebutuhan dasar sebagai bentuk dukungan terhadap kegiatan pendidikan di dayah tersebut.

Pimpinan Dayah Babul Muqarramah A’la Nurillah Darussalam, Tgk Malikul Aziz, menyambut kunjungan ini dengan baik dan berharap perhatian pemerintah terhadap dayah-dayah di pedalaman terus berlanjut, khususnya dalam peningkatan fasilitas dan kesejahteraan tenaga pengajar.

Kunjungan ini sekaligus menegaskan komitmen Pemerintah Aceh dalam memastikan pemerataan layanan pendidikan dayah di seluruh wilayah.(**)

Komentar

News Feed